Rabu, 25 Mei 2011

latihan bareng bikin cepat kurus

KOMPAS.com - Mengajak teman dekat kita untuk berolahraga bersama ternyata tidak hanya berguna untuk saling memotivasi. Penelitian membuktikan, latihan bersama teman juga membuat kita lebih cepat menyusutkan bobot badan.

Secara rata-rata, Anda akan susut sekitar 4,5 kg ketika Anda latihan bersama teman. Menurut penelitian yang sama, seperlima dari orang yang hanya latihan sendiri bahkan gagal menurunkan 0,45 kg berat badannya saja.

Hasil penelitian ini diperoleh setelah para peneliti dari Diamond, firma yang mengadakan survei tersebut, mempelajari 3.000 perempuan. Dari jumlah tersebut, peneliti mendapati bahwa 61 persennya bahkan hampir tidak mungkin mengumpulkan energi untuk berlatih sendiri.





Meskipun begitu, proporsi yang sama dari para perempuan ini juga mengatakan bahwa mereka senang sekali kalau bisa jogging atau berenang bersama teman. Menurut mereka, mereka bisa saling mendorong lebih keras satu sama lain jika ada orang lain yang berlatih bersama mereka.

"Susah lho, menemukan waktu, energi, dan antusiasme untuk latihan kalau tidak ada temannya," ungkap Sian Lewis, direktur Diamond. "Pada akhir hari yang begitu melelahkan, tentu lebih enak duduk-duduk selama beberapa jam untuk rileks, daripada harus jogging atau berenang."

Oleh karena itu, sangat menguntungkan bila mempunyai teman yang punya minat yang sama untuk tetap sehat. Dan, hal ini bisa membantu motivasi satu sama lain, sehingga olahraga itu bukan sekadar aktivitas yang mengeluarkan keringat dan menurunkan berat badan. Tetapi juga mendengarkan gosip-gosip terbaru, dan menghabiskan waktu berkualitas bersama. Lebih dari separuh perempuan yang disurvei mengaku hubungan pertemanan mereka membaik sejak mereka rutin latihan bersama.

Sisi lain dari studi ini yang cukup menarik diungkapkan adalah, perempuan cenderung untuk bersaing ketika latihan bersama. Sepertiga dari perempuan yang disurvei mengaku bahwa mereka tetap mengenakan make-up dan membeli kostum latihan yang baru ketika berolahraga bersama teman perempuannya. Girls will be girls!

Tidak ada komentar: